Saat musim hujan datang, baik anak-anak maupun orang dewasa akan sangat rentan terhadap berbagai penyakit yang berhubungan dengan penurunan daya tahan tubuh, seperti masuk angin dan flu. Penyakit-penyakit tersebut umumnya terjadi karena aktivitas yang berlebihan akan membuat stamina terkuras dan tubuh rentan terhadap perubahan suhu yang terjadi.
Jika sudah demikian, baik anak-anak maupun orang dewasa akan mudah mengalami gejala seperti batuk, pilek, demam, pusing, mual, dan kembung. Untuk mengatasi berbagai gejala tersebut, kita perlu memilih minuman berkhasiat yang dapat mengatasi sakit flu seperti tolak angin. Namun demikian, kita juga wajib menyesuaikan bahan-bahan yang ada didalamnya dengan kekebalan tubuh maupun jenis bahan penyusun obat. Adapun obat minuman kesehatan untuk penyakit seperti masuk angin dan flu yang baik adalah yang mengandung bahan-bahan seperti:
Jahe
Bahan alami jahe mengandung antioksidan, flavonoid, vitamin, dan mineral yang akan membantu menghangatkan tubuh serta menstabilkan kinerja hormon tubuh. Dengan demikian gejala yang sering dialami saat masuk angin seperti demam, mual dan kembung bisa segera diatasi dengan baik.
Ginseng
Bahan alami berikutnya yang sangat ampuh mengatasi berbagai penyakit yang muncul saat musim hujan adalah ginseng, dimana ginseng umumnya mengandung senyawa alami seperti mineral, vitamin, dan flavonoid yang meningkatkan daya tahan tubuh sebelum menstabilkan kinerja metabolisme. Kandungan flavonoid yang ada dalam ginseng umumnya juga membantu mengatasi reaksi alergi yang mungkin terjadi.
Peppermint
Bahan alami peppermint berguna untuk menyegarkan tubuh dan mengatasi berbagai gejala seperti mual dan kembung pada penderita masuk angin. Senyawa alami yang ada dalam bahan peppermint juga membantu gejala yang muncul saat perjalanan jauh di musim penghujan seperti flu dan pilek diminimalisir, karena peppermint juga bermanfaat melegakan tenggorokan.
Madu
Bahan alami yang satu ini berfungsi menstabilkan kinerja organ dan memaksimalkan efek positif obat masuk angin yang dikonsumsi tanpa menimbulkan efek samping.
Kita bisa mengkonsumsi obat herbal masuk angin berkomposisi madu dengan dosis yang sesuai dan cara yang disukai.